MENGENAL FUNGSI SETELAN GOOGLE DI ANDROID

Setelan Google Di Android - Google punya cara tersendiri dalam menyediakan layanannya di android, salah satunya adalah fitur setelan google yang disiapkan menjadi aplikasi terpisah dan bisa ditemukan pada layar utama android (tergantung pada jenis dan versi android).
Setelan Google



Secara otomatis aplikasi setelan google ini akan ada di android tanpa harus di beli dan di install. Sebenarnya seberapa penting setelan google ini dan apa fungsinya, karena dengan tanpa mengetahui hal tersebut tidak menutup kemungkinan orang akan mengabaikan aplikasi ini.


Aplikasi Setelan Google

Setelan google di android berfungsi memudahkan penggunanya dalam mengetahui serta mengatur semua hal terkait dengan layanan google.


Setelan ini memiliki terdiri dari Akun dan Layanan, dan dari kedua tersebut masih terbagi menjadi beberapa bagian:
  1. Akun. Didalamnya terkait beberapa hal tentang; Login & keamanan, Informasi pribadi & privasi, Preferensi akun dan Google plus (+).
  2. Layanan. Didalamnya terkait beberapa hal tentang; Aplikasi yang terhubung, Google Fit, Keamanan, Lokasi, Menyiapkan perangkat, Nearby, Penelusuran, Pengelolaan data, Periklanan, Pesan pratinjau aplikasi, Play game, Pulihkan kontak dan Smart lock untuk Sandi.



Fungsi Setelan Google Dari Fiturnya

Dari banyaknya fitur yang disebutkan diatas, hampir tidak semua fitur yang diketahui oleh pengguna android. Padahal jika fitur-fitur tersebut di mengerti fungsi dan kegunaannya, maka pengguna akan lebih terbantu dalam menjaga serta mengetahui segala hal tentang layanan dan produk google.


Dari latar belakang itu, kami membahas beberapa fitur dari setelan google yang kami simpulkan bahwa seharusnya fitur ini diketahui oleh pengguna android. Fitur tersebut mencakup:

Setelan Akun Google

Login & keamanan.

Fitur ini berfungsi untuk mengatur serta ngetahui semua hal terkait dengan akun google yang anda miliki, seperti; Mengubah serta mengatur ulang kata sandi, Memulihkan akun google anda baik itu melalui nomor telepon maupun email pemulihan dan Pertanyaan keamanan, Menonaktifkan akun google anda, Login akun google melalui surel (email) non-google, Verifikasi akun google, Kode keamanan akun google, Informasi keamanan terbaru, Informasi perangkat yang baru digunakan saat mengakses akun google, Setelan notifikasi informasi keamanan, Tinjauan aplikasi dan situs yang terhubung dengan akun google anda, Pengelolaan penyimpanan sandi salah satunya adalah Google Smart Lock dan yang terakhir fitur Pengaktifan Aplikasi yang dianggap kurang aman.


Fitur Info pribadi & privasi.

Sama dengan fitur Login & keamanan, fitur ini terkait dengan informasi tentang akun yang anda miliki. Dalam fitur info pribadi & privasi, anda dapat mengetahui dan melihat informasi pribadi anda seperti; nama, alamat email yang terhubung dengan akun google anda, ponsel, jenis kelamin, alamat, tanggal lahir, pengaturan rekomendasi teman, informasi pengguna yang anda blokir di akun google anda, pengaturan berbagi lokasi, juga pengelolaan setelan penelusuran. Selain itu melalui fitur ini anda juga dapat mengelola aktivitas dari google milik anda seperti; mengontrol jenis aktifitas berupa jenis data yang akan di simpan, menemukan dan membuat data saat anda menggunakan layanan google, melihat tempat yang pernah anda kunjungi, serta google dasbor untuk melihat dan mengelola layanan yang anda gunakan.


Fitur Preferensi akun.

Fitur ini masih terkait dengan akun anda, karena dari fitur ini anda dapat mengelola; bahasa yang anda gunakan, informasi penggunaan penyimpanan data dari produk google yang anda gunakan seperti google drive, menghapus beberapa layanan dari google, dan menghapus akun anda atau menonaktifkan akun google anda.


Fitur Google plus (+).

Untuk fitur ini, sudah sebagian pengguna akun google mengetahui. Fitur google+ terkait dengan hal dan informasi tentang akun google+ milik anda.


Setelan Layanan Google

Fitur Aplikasi yang terhubung.

Fitur ini terkait dengan informasi tentang aplikasi-aplikasi yang menghubungkan akun google anda dengan aplikasi-aplikasi yang anda miliki.


Fitur Google Fit.

Untuk fitur ini berfungsi sebagai alat pengontrol dan penyimpan data aktifitas anda, umumnya google fit ini digunakan sebagai pengontrol kebugaran penggunanya.


Anda bisa mengatur target rencana untuk kebugaran anda di fitur ini dengan memasukan data dan informasi terkait dengan anda, dengan begitu google fit dapat memantau aktivitas kebugaran anda.


Fitur Keamanan.

Dari fitur layanan ini anda dapat melihat kode keamanan ketika anda membuka akun google di perangkat lain dan dibutuhkan kode untuk mengakses akun anda, dari kode keamanan inilah anda dapat melihat dan mendapatkan kode yang diminta tadi.


Selain kode keamanan yang bisa anda dapat, anda juga bisa mengontrol perangkat anda dari jauh seperti menemukan lokasi perangkat anda jika perangkat anda hilang dan anda juga mengatur perangkat anda jika hilang dengan mengaktifkan mengunci dan mengembalikan ke setelan pabrik.
Pada fitur keamanan, anda dapat mengetahui hal terkait dengan Google Play Protect.


Fitur Berbagi lokasi.

Dari fitur ini anda dapat berbagi keberadaan anda dengan google dan melihat riwayat lokasi anda pernah berbagi.


Dan masih banyak lagi fitur layanan yang bisa anda dapati dari setelan terutama setelan layanan google. Jadi sangat penting bagi pengguna google terutama di perangkat android untuk lebih mengexplorasi fitur-fitur setelan google. Karena tidak menutup kemungkinan anda akan sangat membutuhkan fitur-fitur tersebut untuk keamanan, kenyamanan dan informasi terkait dengan perangkat yang terkoneksi dengan akun google anda.


Kesimpulan: Dengan mengetahui serta memahami fitur dari setelan google, anda akan lebih bisa menangani kendala-kendala yang akan anda hadapi terkait dengan akun google beserta layanannya. Kendala tersebut bisa terjadi kapan saja, seperti ketika anda akun anda terkunci, kehilangan perangkat anda dan sebagainya.


Demikian tulisan kami tentang Mengenal Fungsi Setelan Google Di Android, semoga bermanfaat. Jika ada yang terlewatkan, ataupun ada hal yang ingin didiskusikan terkait pembahasan diatas, silahkan tulis dalam kotak komentar yang terdapat pada blog ini.


Terimakasih telah menyediakan waktu untuk berkunjung ke blogcoretangw.blogspot.com, kami dengan senang hati menunggu kunjungan anda kembali.





Post a Comment for "MENGENAL FUNGSI SETELAN GOOGLE DI ANDROID"