Trik Dan Tips Menggunakan Akun Instagram Di Android

Trik Serta Tips Dalam Instagram - Akun instagram memang memiliki banyak fitur yang dapat dijadikan sebagai salah satu trik dalam menggunakan instagram. Selain bisa dijadikan trik, fitur di instagram bisa menjadi bagian dari tips penggunanya, terutama tips tentang keamanan akun instagram itu sendiri.
Akun Instagram Di Android
Memang tidak bisa dipungkiri bahwa beberapa fitur instagram yang terus dikembangkan oleh pihak IG/facebook menjadi bagian dari trik yang tidak terpisahkan. Sayangnya masih ada pengguna yang belum memanfaatkan fitur tersebut secara maksimal.
Melalui tulisan kami kali ini, kami hadirkan beberapa cara menggunakan akun IG untuk dijadikan bagian dari trik dalam penggunaan akun IG sehingga menggunakan instagram lebih menyenangkan.

Cara Menggunakan Aktivitas Di Instagram

Aktivitas dalam instagram merupakan cara agar anda dapat mengetahui setiap aktivitas orang yang anda ikuti di instagram. Untuk menggunakan atau melihat aktivitas Anda maupun orang yang anda Ikuti, anda hanya perlu mengetuk gambar Hati hati yang terletak dibawah tampilan instagram anda.

Catatan: Tab Aktivitas tidak bisa anda ketuk apabila anda telah mengikuti lebih dari batas maksimal mengikuti yaitu 1000.

Cara Menyetujui Ataupun Menolak Permintaan Orang Untuk Mengikuti Anda Di Instagram 

Jika akun instagram anda di atur sebagai pribadi, artinya anda membatasi orang yang ingin mengikuti anda. Dengan pembatasan tersebut anda memiliki aktivitas lain yaitu menyetujui maupun menolak orang yang ingin mengikuti anda.
Untuk melihat pemberitahuan orang yang butuh persetujuan anda untuk mengikuti anda di instagram, yaitu dengan cara mengetuk ikon Hati hati yang berada dibawah tampilan instagram.
Untuk menerima orang yang ingin mengikuti anda, silahkan ketuk Konfirmasi, akan tetapi apabila anda tidak ingin orang tersebut mengikuti anda di instagram, silahkan ketuk Hapus.

Cara Berbagi Dari Instagram Ke Akun Media Sosial Lainnya

Terkadang anda ingin berbagi kabar yang anda bagikan dengan pengikut anda di instagram ke rekan anda yang terhubung di akun media sosial anda yang lain. Untuk menghubungkan akun instagram anda ke akun media sosial lain milik anda seperti Facebook atau Twitter maupun akun media sosial lainnya, anda harus mengatur terlebih dahulu akun instagram anda.

Jika anda pengguna Android silahkan ikuti langkah berikut:
  1. Buka aplikasi Instagram.
  2. Masuk ke akun instagram anda. 
  3. Ketuk Titik tigatitik-tiga. Scroll ke bawah dan temukan Pengaturan, di bawah pengaturan anda akan temukan Akun yang terhubung
  4. Pilih akun media sosial milik anda yang ingin anda hubungkan dengan akun instagram. Anda akan menemukan: FacebookFacebook-icon, Twittertwitter-icon, SwarmSwarm-icon, TumblrTumblr-icon, FlickrFlickr-icon, VKontakteVKontakte-icon, AmebaAmeba-icon, dan OK.ruOKru-icon.
  5. Silahkan ketuk Akun media sosial milik anda. Misalkan anda hanya ingin akun instagram anda terhubung dengan facebook, silahkan ketuk facebook dan masukan Id facebook anda serta Sandinya untuk login ke akun facebook anda.

Cara Menggunakan Instagram Dengan Sedikit Data

Penggunaan data internet terkadang menjadi pemikiran utama pengguna instagram, karena instagram secara default melakukan pramuat terhadap video yang berada pada beranda instagram anda, sehingga data yang digunakanpun akan banyak.
Akan tetapi anda tidak perlu khawatir, jika anda ingin menghemat penggunaan data saat anda menggunakan akun IG, anda bisa menonaktifkan pramuat video.
Untuk Menonaktifkan pramuat, silahkan anda ikuti langkah berikut:
  1. Silahkan ketuk Profil anda.
  2. Ketuk Jeruji yang berada di pojok kanan atas.
  3. Ketuk Penggunaan data seluler.
  4. Di bawah Penggunaan data seluler ketuk dari Tidak Aktif ke kondisi Diaktifkan.

Demikian pembahasan beberapa Tips serta Trik Untuk Menggunakan IG di Android, semoga bermanfaat.
Jika anda memiliki pertanyaan tentang bagaimana tips dan trik menggunakan instagram, silahkan tinggalkan komentar anda di kotak komentar yang terdapat pada blogcoretangw.blogspot.com






Post a Comment for "Trik Dan Tips Menggunakan Akun Instagram Di Android"