Salah kirim Chat WhatsApp, Batalin Aja Gini Caranya

WhatsApp messenger memang aplikasi yang sangat mudah dalam penggunaannya. Messenger adalah media untuk melakukan interaksi agar seseorang saling terhubung.


Biasanya menjalin hubungan jarak jauh baik antar daerah maupun negara, pengguna WhatsApp melakukan chat baik mengirim pesan, gambar hingga video. Terutama entrepreneur (lean StartUp) untuk mempromosikan produk serta meningkatkan profit. Tentu saja, karena keseringan chat pasti kita pernah melakukan suatu kesalahan ketika mengirim pesan WA. Sayangnya saat salah kirim chat pribadi maupun pesan di grup WhatsApp tidak dapat dibatalin.


Kini aplikasi dari perusahaan Facebook tersebut tahun sekarang merilis fitur bernama "Delete for everyone" . Fitur ini sudah bisa dipakai oleh pengguna WA iOS juga Android. Buat menggunakan fitur hapus pesan salah kirim tersebut Anda harus update WA versi terbaru, baik itu di Android atau di Apple iOS.


Salah kirim pesan pribadi juga chat grup pada aplikasi WhatsApp yang tadinya tidak bisa ditarik kini bisa, karena itulah fungsi dari Delete for everyone. Mau tau cara menggunakannya?, ikuti panduan berikut:


Cara Menghapus Pesan Salah Kirim di Chat WhatsApp.


Untuk menghapus chat whatsapp yang salah kirim, dibutuhkan aplikasi terupdate dan jaringan internet stabil. Ini memungkinkan agar tidak ada kendala saat proses penghapusan pesan.


Jika persyaratan telah terpenuhi, sekarang saatnya menggunakan fitur untuk menghapus pesan chat yg salah kirim ke semua orang supaya terhapus.


1. Download aplikasi WhatsApp terbaru. Kunjungi App Store untuk mendownload nya.

Menghapus Pesan wa yang telah terkirim



2. Setelah aplikasi terupdate, buka chat baik pesan, gambar maupun video yang tidak sengaja terkirim atau yang salah kirim.

3. Ketuk dan tahan sampai terliat tulisan Delete. Abis itu, tap delete buat cara men-delete tulisan apabila mengalami kesalahan ketika mengirim pesan tulisan di WA.




Kesimpulan:

Kesalahan saat mengirim pesan WA yang sebelumnya tidak dapat dibatalin, kini dapat segera di hapus lewat cara menghapus pesan yang salah kirim di chat WhatsApp ( WA ) menggunakan fitur teranyar bernama "Deleting message for everyone" agar kiriman dapat dibatalkan / di tarik.


Ingat!  fitur ini tidak akan bekerja jika orang lain tidak menggunakan versi terbaru WhatsApp; Dalam hal ini, penerima mungkin melihat pesan sebelum dihapus atau jika penghapusan tidak berhasil.

Artikel terkait
.

Post a Comment for "Salah kirim Chat WhatsApp, Batalin Aja Gini Caranya"