CARA MELAKUKAN TIME STUDY

Metode Yang Dilakukan Saat Time Study – Time study merupakan salah satu praktek lean pada manufacturing yang dilakukan dengan tujuan untuk mengidentifikasi opportunity perbaikan yang kemudian akan dijadikan standar dalam pelaksanaan pekerjaan ataupun proses.


Time study sangat penting dilakukan karena dengan adanya time study, aktivitas produksi akan mudah diprediksi. Dalam pelaksanaan time study umumnya dilakukan oleh engineer dari perusahaan tersebut, karena hal ini merupakan salah satu tugas pokok seorang industrial engineering dalam membantu meningkatkan produktivitas.


Untuk melakukan time study dibutuhkan karyawan terlatih, hal ini dikarenakan pada proses time study ada beberapa metode dan cara yang harus dilakukan dengan tingkat pengamatan yang tepat serta perhitungan pengambilan waktu yang tidak bisa sembarangan orang lakukan. Jika time study dilakukan oleh orang yang kurang atau bahkan belum terlatih, justru akan mengakibatkan pemetaan proses ataupun elemen-elemen dari proses tersebut terlewatkan atau tidak tercapture.


Pengertian Time Study Pada Praktek Lean

Definisi dari time study itu sendiri terkait dengan observasi, penilaian, serta pencatatan dan perekaman untuk menentukan menyesuaikan waktu serta dibutuhkan karyawan yang memiliki skill dan kualitas untuk mempraktekkan setiap elemen-elemen kerja. Waktu harus dicatat langsung pada saat melakukan observasi, sengan menggunakan alat penghitung waktu, seperti stopwatch sedangkan penilaian terkait dengan langkah-langkah yang simultan.


Ketika anda melakukan study pada proses yang telah ditentukan, diharuskan untuk mencapture semua data yang relevan serta terkait dengan proses tersebut. Dan anda harus menentukan setiap elemen-elemen yang ada dalam proses tersebut jangan sampai ada elemen yang terlewatkan. Itulah alasan kenapa pelaksanaan time study harus dilakukan oleh orang yang terlatih. Pada manufacturing umumnya time study dilakukan oleh devisi lean ataupun IE, akan tetapi semua itu tergantung dari organisasi dalam penamaan devisi tersebut.


Alat Yang dibutuhkan Dalam Melakukan Time Study

Sesuai dengan pelaksanaan dari time study itu sendiri yaitu menghitung serta mencapture semua elemen-elemen dari proses yang telah ditentukan, jadi alat yang dibutuhkan dalam melakukan time study tersebut berupa:
  • Stop watch, alat ini digunakan untuk menghitung waktu dari elemen-elemen dari proses yang ditentukan dan dipraktekkan oleh karyawan terlatih. Stop watch bisa dikategorikan menjadi dua yaitu Electronic stop watch dan Mechanical stop watch. Untuk perbedaan kedua stop watch tersebut, silahkan lihat pada gambar dibawah ini:
    Stop Watch
  • Sistem pencatat data, berupa alat ataupun software yang terinstal dan dapat mencapture data yang didapat yang nantinya akan dijadikan kode tersendiri sebagai standar kode elemen-elemen proses.
  • Alat Perekam, alat ini berfungsi untuk merekam setiap elemen-elemen dari proses yang sedang dilakukan oleh pekerja terlatih dan alat ini bisa berupa video camera.. Fungsi alat ini adalah agar memudahkan pelaku time study untuk melihat kembali perjalanan proses tersebut dan sebagai alat bantu mengidentifikasi jika ada elemen yang terlewatkan.



Alat Penting Yang Harus Dibawa Oleh Pelaksana Time Study

Dalam melakukan obeservasi, observer harus memiliki serta membawa alat-alat seperti:
  • Pensil, sebagai alat pencatat.
  • Calculator, digunakan untuk menghitung waktu, jarak dan lainnya yang telah tercatat.
  • Time Study Form, form digunakan sebagai media tempat mencatat waktu, jarak, frequency dan sebagainya dari elemen-elemen proses yang dilakukan observasi.
  • Alat pengukur, alat pengukur ini digunakan untuk menghitung jarak, kecepatan dan sebagainya.



Langkah-langkah Dalam Melakukan Time Study


Ada beberapa hal yang harus disiapkan dalam pelaksanaan time study, langkah tersebut berupa:
  1. Karyawan yang terlatih, karyawan inilah yang akan melakukan proses yang telah ditentukan.
  2. Material yang mendukung atau sesuai dengan proses sesungguhnya.
  3. Mesin dan peralatan lainnya, untuk melakukan proses harus juga didukung oleh mesin serta alat lainnya yang sesuai dengan kebutuhan dari proses tersebut.
  4. Keselamatan, pastikan fokus utama dalam melakukan time study adalah tentang keselaman itu sendiri.
  5. Metode, yaitu cara yang harus dilakukan dan telah difahami oleh karyawan terlatih dan karyawan tersebut telah terbiasa dengan standar metode tersebut.



Ketika semua yang dibutuhkan telah siap, maka ada beberapa langkah yang harus dilakukan dalam melakukan pemetaan pada time study, langkah-langkah tersebut adalah:
  1. Dapatkan semua detail, baik itu detail tentang pekerjaan, pelaksanaan, mesin dan sebagainya. Dapatkan semuanya beserta penjelasan dari cara-caranya. Karena detail ini akan menjadi acuan dalam form time study saat melakukan pengambilan data.
  2. Pisahkan dan pilah, detail yang telah diperoleh menjadi Elemen-elemen dari proses yang didapat tadi.
  3. Ubah elemen-elemen tersebut menjadi Waktu dasar.
  4. Ubah waktu dasar tersebut menjadi Total dari waktu dasar.
  5. Tentukan Allowance.
  6. Buat dan jadikan Prosedur kerja.
  7. Ketika prosedur tersebut telah selesai, buatlah Standard Operational Procedure (SOP) dan standar inilah yang menjadi acuan dalam pelaksanaan proses di produksi.



Kesimpulan: Time study dilakukan agar setiap elemen dari setiap proses yang akan dilakukan di area produksi tercapture dan teranalisis yang kemudian dijadikan standar kerja berupa SOP bagi karyawan yang melakukan proses tersebut dengan tujuan agar ketika proses tersebut berjalan diproduksi maka tidak terjadi penyimpangan langkah-langkah yang akan mengakibatkan pemborosan dan tidak tercapainya target yang telah ditentukan. Dalam time study waktu yang dihasilkan pada time study juga akan menghasilkan Standard Allowed Minutes atau SAM dan Standar menit ini juga bisa dijadikan sebagai alat pengukur untuk menghitung penentuan target dari proses tersebut.


Demikian tulisan kami tentang Cara Melakukan Time Study dan Motion Study dalam pelaksanaan lean manufacturing. Semoga dengan tulisan ini dapat bermanfaat bagi pengguna pelaksana lean dalam organisasi perusahaan terutama manufaktur serta pengunjung setia blogcoretangw.blogspot.com.


Kami ucapkan terimakasih telah menyediakan waktu untuk berkunjung serta membaca tulisan yang terdapat pada blogcoretangw.blogspot.com, jika ada pembahasan yang terlewatkan dari tulisan kami ataupun ada ide maupun masukkan yang terkait dengan tulisan kali ini, silahkan anda tulis pada kolom komentar yang terdapat pada blog ini.





Post a Comment for "CARA MELAKUKAN TIME STUDY"